Hallo sobat wonokicau.com! Selamat datang di blog kami!
Kali ini kita akan membahas salah satu burung yang lagi trend di kalangan pecinta burung yaitu burung kenari. Burung kenari adalah burung yang banyak dijumpai daam berbagai ajang perlombaan kicau burung. Kenapa? Karena burung kenari memiliki suara kicau yang sangat khas, disamping itu burung kenari juga memiliki bentuk tubuh yang lucu dan juga cantik. Burung kenari memiliki banyak macam jenisnya, salah satunya adalah burung kenari lokal super
Burung Kenari Lokal Super |
Burung kenari lokal super atau loper adalah burung yang berasal dari persilangan antara Burung Kenari Lokal dengan Burung Kenari AF. Karena memiliki bentuk tubuh yang super dan juga cantik maka jadilah burung ini dinamakan Burung Lokal Super. Burung Kenari Lokal Super sudah banyak diminati oleh para pecinta burung di Indonesia. Hanya saja, harga yang ditawarkan untuk Burung Kenari jenis Lokal Super ini terbilang mahal jika dibandingkan dengan burung kenari yang lainnya. Hal ini dikarenakan suara yang dihasilkan dari Burung Kenari Lokal Super ini sangat bagus dan gacor. Terlebih lagi apabila Anda memilih burung kenari jenis local super ini dengan usia muda sehingga Anda bisa melatihnya sendiri agar bisa memiliki suara yang gacor. Namun, jika Anda memiliki Burung Kenari Lokal Super dengan usia yang sudah tua, maka akan sulit untuk melatihnya.
Nah, Anda mau tahu bagaimana cara merawat dan memelihara Burung Kenari Lokal Super agar memiliki suara gacor? Berikut adalah penjelasannya.
Sebelum masuk ke pembasan cara merawat Burung Kenari Loper, pastikan Anda memilih Burung Kenari Loper dengan kelamin jantan, karena Kenari Loper jantan lebih banyak memiliki power untuk memunculkan suara gacor yang lantang dan juga merdu jika dibandingkan dengan betina. Lalu selanjutnya perawatan yang harus dilakukan adalah dengan memperhatikan makanan yang Anda berikan, Burung Kenari Loper sangat cocok diberi makan jenis biji-bijian atau juga bisa dicapur dengan makanan burung yang dijual di pasaran agar bisa mendapatkan suara burung yang gacor. Namun, jangan terus menerus memberi makan biji-bijian pada burung kenari Anda, sesekali berilah sayuran juga agar asupan makanan bisa seimbang. Selain dengan memperhatikan jenis makanan yang diberikan, agar bisa mnedapatkan suara gacor dari Burung Kenari Loper adalah dengan memberikan “pemanjaan” atau bisa dibilang perawatan khusus seperti memandikannya setiap pagi dan sore hari, memberikan pemasteran setiap jam 10 pagi, dan lain sebagainya.
Semua hal itu dilakukan agar Burung Kenari Loper bisa memunculkan suara gacor yang dimilikinya. Satu hal lagi, ada jenis makanan tamabahan yang baik diberikan kepada Burung Kenari Loper ini yaitu makanan jenis asin-asinan seperti kerang, hewan laut, dan lain-lain. Namun tetap jangan terlalu sering diberikan. Tetap berikan makanan yang seimbang untuk Burung Kenari Anda. Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan agar mendapatkan suara gacor dari Burung Kenari Loper.
Itulah bebarapa langkah yang bisa dilakukan untuk mendapatkan suara gacor yang lantang dan merdu dari Burung Kenari Lokal Super. Bagi pecinta burung, bisa mendengarkan kicauan burung yang dimiliki adalah suatu hal yang menyenagkan terlebih lagi apabila si pemiliklah yang merawatnya dengan sepenuh hati. Selain bisa mendengarkan suara yang merdu dan lantang, Anda juga bisa ikut kedalam berbagai macam kegiatan lomba kicau burung, apalagi Burung Kenari Loperini memiliki suara yang unik dan merdu, pasti besar kemungkinan untuk bisa menjadi juara.
Nah, itulah sekilas pembahasan mengenai Burung Kenari Lokal Super. Semoga bermanfaat untuk sobat wonokicau.com.